10/07/2021
MEMBACA MALAM INI
02/07/2021
KEDUNGGEBANG
KEDUNGGEBANG
: dalam catatan ingatan
Wajahmu peta yang kusut
adalah hamparan rawa dan hutan Bangeran
siapakah yang membuka pintu?
Setail bergeser dari muara
banjir senin legi juga mengubur palung dan sumur
di antara keramaian kampung yang tinggal nama
apakah kita akan tetap merawat-meruwat
pagar di empat sudut?
Jika beringin telah tumbang
dan malam kehilangan kaki
Tiga bendungan merenungi nasib
mitos kematian menyelinap dalam mimpi
Tanggulasri menjemur sejarahnya di luar kepala
kemarilah, maka akan kubisiki
tembang Marinem tak lagi terdengar
semenjak kita sibuk mengaji dangdut
Wajahmu peta yang kusut
adalah hamparan rawa dan hutan Bangeran
siapakah yang membuka pintu?
tempat kita semakin asing dari kita sendiri
Muncar, 2021
ARSIP KALIMORO
ARSIP KALIMORO
Di suatu senja membaca
lumut-lumut sejarah dari sungai menghitam
ditampung muara
pertemuan tak ada pekerjaan
anak pantai gelisah menggali arsip-arsip batu
/ sebuah nama terhapus dari peta dada /
Anak pantai mewarnai gambar dirinya dengan rasi bintang
sebelum suara mesin perahu berseru
berangkat mengaji ke laut
tetapi musim tidak bisa ditebak
/ siapa yang melahirkan nelayan /
rahim muram mencatat kawin - cerai
gang-gang sempit ditumbuhi jemuran putus sekolah
kita duduk minum kopi, sebotol oplosan
membicarakan tentangga yang mencari hutangan
Di suatu senja membaca
apakah kita masih mengenakan kepala
ikan berenang di air mata limbah dari pipa siluman
bersama hantu-hantu plastik
/ ke mana sisa matahari dan rembulan /
jika anak pantai menulis puisi pada ombak
menabuh gelombang pasang
pada mimpi laut yang menatap harapan
(Muncar, 2021)
23/05/2021
MALAM MEMPERPANJANG MALAM
21/05/2021
BIROKRAT WC UMUM
30/04/2021
BAHASA YANG SUNTUK
20/03/2021
PULANG DARI TAMASYA RUANG NYERI
CATATAN AGUSTUS 2024
ilustrasi AI REVIEW KUPULANGKAN KEPERGIAN untuk Nadira Andalibtha Sekumpulan puisi sedang asyik mengetik dirinya sendiri. Cafe yan...
-
ilustrasi dari AI Masuk – Keluar di Stasiun Rogojampi aku dengan koper masuk - keluar di stasiun Rogojampi bayangan berloncatan dari ti...
-
Ke Yogyakarta Aku datang ke Yogyakarta mengendarai google dengan kecepatan 72 Mbps tiba di angkringan sejarah wikipedia aku ...